Tips menggunakan CCTV Imou Ranger 2C lengkap

CCTV Imou Ranger 2C

GEA.MY.ID - Imou ranger 2C merupakan cctv ruangan dengan harga terjangkau, kamera ini mengungsung konsep IOT ( internet of things). Oleh karena itu penggunaanya mengharuskan kita untuk menghubungkan kamera ke sumber internet wifi.

imou 2c mempunyai kelebihan serta kekurangan tersendiri, pastikan kamu membaca keunggulan dari sebuah produk cctv sebelum membelinya. Sulit rasanya untuk menemukan reviewer jujur, apalagi untuk produk kelas setengah jutaan.

reviewer pastinya pengen untung, oleh sebab itu mereka hanya memberikan informasi kelebihan produk dan tidak banyak menyebutkan kekurangan dari produk tersebut. Tapi di sini Gea akan coba untuk memberikan informasi kekurangan serta kelebihan kamera imou cctv seri 2C.

seri 2C? Karena Gea cuma beli produk seri ini. Produknya tidak di berikan sampel gratis, namun kita beli sendiri dengan uang sendiri. Artikal ini merupakan testimonial reviewer, sekaligus panduan buat yang punya imou ranger 2c di rumah.


Sisi Kelebihan CCTV Imou 2c

yang dimiliki oleh kamera ini berdasarkan fiturnya, dia mampu membaca kartu memory sampai batas maksimal 128GB. Dengan keterbacaan ini, memungkinkan kita untuk menyimpan lebih banyak file rekaman dan bisa bertahan dalam jangka waktu yang lebih lama sebelum file tersebut terhapus secara otomatis dan tergantikan dengan file baru.

itu terdapat fitur deteksi gerakan, pelindung kamera untuk alasan privasi, bisa menggerakan kamera 360 derajat kiri kanan, mempunyai transmisi audio dua arah, kamera sudah memiliki sensor infrah merah dapat merekam pada keadaan gelap, di sediakan juga layanan cloud storage, dapat di operasikan secara offline dalam sebuah jaringan yang sama.

penjadwalan, tangkap gambar jika ada gerakan dan kirim ke ponsel, mempunyai mode HOST atau mode AP. Mode ini mengizinkan pengguna mengakses kamera tanpa membutuhkan router wifi, tanpa membutuhkan jaringan internet luar.


Sisi kekurangan imou 2x

Kamera ini tidak cocok buat kamu yang mau dapat hasil rekaman lebih lama. Karena sistem nya dirancang untuk hanya merekam ketiak ada gerakan yang terdeteksi. Kelemahan lainya ada pada jumlah file. Dimana jumlah file rekaman cukup banyak potongan, dampaknya menyulitkan kita ketika mau menyalin hasil rekaman ke HP atau laptop.

ikuti gerakanya tidak bisa di andalkan sama sekali, meskipun berfungsi dengan baik. Tapi saat bergerak mengikuti gerakan hasil rekaman ngeblur sementara, ini karena kamera tidak mempunyai fps yang tinggi dalam perekaman. Kekurangan terakhir adalah tidak di sediakannya fitur untuk mengunduh file hasil rekaman ke HP atau laptop via jaringan lokal saja.

moda normal ( online ) kamu tidak bisa mengunduh rekaman, karena menggunakann server cloud mereka. Jadi harus berlangganan paket pro baru bisa unduh. Hanya pada mode AP / Host kamu bisa mengunduh hasil rekaman, sayangnya tampilan UI/UX file manager imou jelek.

tidak menggunakan mode AP/HOST, mode ini punya kekurangan sendiri. Pertama jika di aktifkan kita terhubung ke kamera harus lewat menu LAN Langsung / Direct LAN, pada mode ini kontrol ke fitur kamera tidak lengkap. Dan kamera akan reset ke setelan awal jika aliran listrik mati. Setelah aliran listrik pulih, kamera tidak lagi mau merekam otomatis.

membaca kelebihan dan kekurangan di atas silakan tentukan kembali, apakah kamera cctv ini cocok untuk kebutuhan kamu atau tidak. Kalau dari segi harga Rp 450.000 udah lumayan banget bisa dapat kamera cctv murah.

kamera CCTV sungguhan harganya 3 jutaan, dan beserta peralatan penyimpanan, kabel, dll bisa memakan biaya 10-30 juta. Sebenarnya banyak kamera cctv lain yang sama dengan imou 2c, kali ini hanya punya kesempatan untuk mereview kamera imou saja. Mungkin di lain waktu akan Gea cobain juga kamera CCTV lain.


Panduan Menggunakan

Pertama kali untuk menggunakan kamera ini di butuhkan wifi yang mempunyai akses ke internet, kalau kamu nggak mempunyai wifi bisa menggantinya dengan tathering dari HP. Sebelum di nyalakan sebaiknya reset dulu kameranya dengan menekan dan tahan tombol reset yang terdapat pada kamera sampai mengeluarkan bunyi.

Download aplikasi Imou Life di Google Play Store, sebelum menjalankan silakan daftar menggunakan alamat email. Setelah mendaftar klik ikon tambahkan kamera baru. Untuk identifikasinya nanti akan terbuka kamera, silakan scan barcode yang ada di bagian bawah kamera.

Kasih label nama kamera bebas, kemudian di lanjutkan dengan menghubungkan ke WIFI. Pada layar aplikasi kamu akan melakukan scaning untuk menemukan jaringan wifi yang aktif. Proses ini biasanya membutuhkan waktu, kalau sudah ketemu silakan hubungkan kamera ke wifi tersebut.

proses pemasangan selesai, kamu dapat melakukan pengaturan kamera. Pengaturan meliputi deteksi gerakan, tampilkan notif, ambil foto, mengatur sudut pandang kamera, resolusi rekaman dll. Silakan kamu atur sesuai keinginan.

mode ini pengaturan tidak akan hilang meskipun kamera mati, jadi kamu jangan takut jika aliran listrik terputus. Pengaturan hanya akan hilang alias reset ke mode awal saat kamu menggunakan mode HOST atau Mode AP.

terakhir bagaimana cara masuk ke mode AP? Gampang, dalam keadaan kamera yang sudah di set-up dan hidup tekan tombol reset 2x sampai lampu indikator menyala kedip. Tekanya gak perlu lama-lama, cukup tekan sebanyak 2x saja. Kalau kamera tidak merespon tindakan tersebut, lakukan lagi tekan 2x.

Mode AP hanya dapat di akses lewat menu LAN Langsung pada pengaturan aplikasi. Tapi sebelum melakukannya pastikan HP kamu sudah terhubung ke wifi yang di sediakan oleh kamera dan mematikan jarinagn koneksi internet data di HP. Koneksi internet dapat mengganggu proses transfer data lokal.


Cara download hasil rekaman ke HP atau laptop

Dalam mode standar kamera tidak mengizinkan download karena mode ini menggunakan cloud server. Kamua harus berlangganan paket akun premium seharga 2.99 usd kalau mau download via mode standar.

Download video bisa di lakukan pada mode AP, oleh karena itu jika kamu pengen selalu bisa mengunduh hasil rekaman bisa selalu menggunakan mode AP pada saat kamera di pasang. Sehingga ketika pengen unduh hasil rekaman tidak di butuhkan jaringan internet wifi, hanya perlu menghubungkan HP ke jaringan wifi yang di sediakan oleh kamera.

mode AP punya kelemahan, kelemahanya adalah ketika aliran listrik padam dan hidup kembali, kamera akann berhenti merekam. Untuk mengatasinya bisa dengan menyediakan UPS yang dapat bertahan selama 6 jam. Kenapa 6 jam? karena listrik padam terkadang lama, bisa lebih dari 6 jam.


Hasil Rekaman kamera CCTV Imou

File hasil rekaman terpotong-potong, dengan durasi singkat kadang ada yang berdurasi 2 detik, 3 detik, 60 detik. Lamanya waktu perekaman pada sebuah file video di tentukan dari gerakan, semakin lama gerakan terdeteksi semakin lama juga waktu perekaman dalams satu file.

sayang sekali setiap file rekaman ukuranya hanya di batasi 30-60MB saja. Apabila file video sudah mencapai batas tersebut maka kamera akan memulai rekaman file baru. Inilah sisi kekurangan kamera imou ranger 2c seperti yang Gea Sebutkan di atas.

hasil rekaman cukup sulit di toleransi, karena kita sulit mengambil hasil nya. Dan tidak teresedia fitur untuk melakukan monitoring menggunakan perangkat PC.


Untuk penggunaan dalam jangka waktu panjang, sebaiknya gunakan mode default. Meskipun koneksi ke wifi terputus kamera tetap berjalan dengan pengaturan yang ada, dan untuk mengendalikanya kembali cukup aktifkan kembali jaringan WIFI yang pernah di gunakan sebelumnya.

Kamu juga dapat memberikan koneksi wifi dari perangkat lain, asalkan alamat address wifi sama password di samakan pada settingan sejak awal penyambungan. Mode default tidak menyediakan opsi untuk mengunduh file hasil rekaman.

Satu-satunya opsi yang di sediakan adalah dengan berlangganan imou protect seharga 2.99$. Ini adalah paket cloud storage dan fitur premium, dengan berlangganan paket kamu akan dapat mengunduh file dari lokal sdcard ke ponsel maupun laptop melalui cdn nya mereka.

Jaringan internet masih tetap di butuhkan, kamu terhubung dengan server IOT ( internet of things ). Oleh karena itu kamu di haruskan membayar, cara terbaik untuk menguduh file tanpa ribet adalah dengan mengganti sdCard ke sdCard cadangan.


Meskipun punya kekurangan namun untuk kamera di rentang harga 400 ribuan ya lumayan sih, mungkin kamu punya pengalaman lain mengenai kamera evicz. Denger-denger kamera ini punya keunggulan yang lebih baik dari pada imou ranger 2c.

Imou 2c hanya di gunakan untuk pelacakan saja, gak di pantau-pantau. Kalau seandainya ada masalah pada tanggal sekian, hari itu, dll mungkin bisa cek hasil rekaman. Soalnya rekaman pada kamera ini dapat bertahan selama 1 bulan. Hanya pada urgensi saja kita ambil hasil rekaman, tanpa ada urgensi pastinya sangat ribet sekali.

Gea Putri
Gea Putri Content Writter & sekaligus marketer di GEA.MY.ID, mencari pengalaman baru dengan membaca, menulis dan berkreasi lewat konten.