Hp bekas jadi kamera pengintan dengan IP Webcam APk

Download IP Web Cam Pro Mod

Gea Putri - Berkat perkembangan teknologi yang begitu cepat membuat ponsel baru dengan teknologi canggih terus bertambah. Sementara itu ponsel jadul harganya jadi turun, misalnya ponsel xiaomi redmi 5A, 6A atau ponsel keluaran tahun 2019 lalu harganya sudah murah sekali.

Kalau kamu punya ponsel bekas yang tidak terpakai jangan di buang, sebaiknya kita manfaatkan untuk membuat kamera pengintai / baby cam. Kamera pengintai ini tidak membutuhkan kabel, tapi hanya membutuhkan jaringan WLAN yang di buat sendiri oleh ponsel kita.

Dengan bantuak IP Web Cam apk kamu bisa mengendalikan kamera untuk steraming, maupun merekam video dari jarak jauh. Asalkan konsi antara hotspot dan wifi hp masih stabil. APK ini membantu kamu mengendalikan fitur kamera hp hanya dengan bermodalkan web browser saja.

IP webcam sesuai dengan namanya, ip adalah alamat ip yang terdiri dari angka dan titik ( dalam hal ini kita menggunakan alamat ip lokal yakni 192.168.43.1 ). Sementara web adalah singkatan dari halaman yang bisa di akses lewat browser, website terdiri dari beberapa tombol kontro, iframe steraming, dan beberapa opsi lain untuk mengendalikan kamera.

Sedangkan kata cam pada akhiran apk adalah kamera ponsel itu sendiri. Pengertian lengkap dari ip webcam adaah aplikasi kamera web yang bisa di gunakan untuk mengirim video ke perangkat lain dengan menjadi sebagai hosted server.

Sebelum lanjut ke tahapan pembuatan ada baiknya kamu download terlebih dahulu aplikasi IP Web cam mod. Versi mod ini merupakan aplikasi dengan fitur yang sudah di tingkatkan oleh pihak ketiga, sehingga kamu tidak perlu lagi berlangganan fitur premium untuk menikmati akses lebih lengkap. Tautan download aku sertakan dalam tombol di bawah ini.


Cara menggunakan aplikasi ip web cam untuk kamera pengintai tersembunyi

Siapkan dua buah HP android, salah satu hp jadikan sebagai hosted camera. Caranya yakni install dan download aplikasi ip webcam seperti yang di jelaskan pada langkah pertama di bawah ini.

Pertama install dan download terlebih dahulu aplikasinya pada tautan yang aku sediakan di atas. Kalau kamu bingung gimana cara melewati AdPayLink.com silakan tonton cara melewati pada video di atas. Setelah download dan install mari kita lanjut ke tahap pembuatan jaringan lokal.

Untuk membuat jaringan lokal, salah satu HP yang menjadi hosted aktifkan hostpost. Gunakan sandi pengaman agar orang lain tidak bisa terhubung ke jaringan kita. Kemudian sambungkan ponsel android yang kedua pada hosted wifi yang sudah kamu buat sebelumnya.

Buka aplikasi IP web cam, berikan akses izin baca tulis memory serta galery, izinkan juga mengakses kamera. Setelah selesai semuanya kamu pilih start server. Pada layar awal kamu akan melihat alamat ip beserta portnya seperti berikut http://192.168.43.2:8080, itu adalah alamat ip server bisa kamu akses dari hp android kedua.

Untuk menghemat penggunaan baterai, klik ikon titik tiga di pojok kanan atas layar, kemudian pilih run in background. Kamu akan keluar dari aplikasi, namun aplikasi masih berjalan di latar belakang. Di sini kamu bisa menonaktifkan layar / membuat ponsel posisi stanby.

Ambil HP kedua, buka web browser lalu ketikan url tadi pada peramban ( http://192.168.43.2:8080 ). Pada mode atas untuk melihat video pilih browse, iframe. Video dari kamera hosted akan di streaming pada hp kedua kamu.


Menjaga agar baterai hp tidak habis

HP android yang bekerja sebagai hosted jelas akan menghabiskan baterai lebih cepat, serta akan mengalami hangat sedikit. Untuk memaksimalkan kerjanya agar bisa bertahan lebih lama kamu bisa sambil mengisi daya ponsel menggunakan adaptor 5V atau power bank.

Kalau baterai penuh tidak jadi masalah, ponsel sudah dilengkapi dengan ic protector yang akan menghentikan proses pengisian otomatis jika baterai penuh. Baterai kamu tidak akan mengalami over chareger.

Letakan ponsel hosted pada posisi yang tersembunyi, jauh dari jangkauan orang lain. Kalau kamu pake smartwatch dari mito jadul pastinya lebih bagus lagi karena ponsel tersebut mempunyai ukuran yang lebih kecil dari rata-rata ponsel biasa.


Apakah boleh di pakai buat mengintif

Tidak boleh, jika kamu pakai untuk mengintip orang mandi maka kamu akan kena hukuman UUD KUHP pasal 281 ke-1 KUHP yaitu kejahatan terhadap kesusilaan:

Dihukum penjara selama-lamanya dua tahun delapan bulan atau denda sebanyak-banyaknya Rp4.500,-: barangsiapa sengaja merusak kesopanan di muka umum.” (KUHP terjemahan R. Soesilo).

Jangan ambil video orang lain, jangan melanggar privasi orang lain. Walaupun tidak kamu sebarkan, jika seandainya video yang kamu rekam jadi tersebar, polisi masih bisa melacak siapa pelaku aslinya.


Aplikasi ini tidak cocok di jadikan sebagai CCTV yang hidup 24 jam. Karena sistem android akan menghentikan aplikasi jika menggunakan banyak sumber daya. Saat merekam aplikasi ini mengonsumsi RAM yang banyak, dan penyimpanan yang banyak.

Setelah berjalan maksimal 4 jam, aplikasi terhenti. Dan harus di aktifkan manual via Aplikasi.

Gea Putri
Gea Putri Content Writter & sekaligus marketer di GEA.MY.ID, mencari pengalaman baru dengan membaca, menulis dan berkreasi lewat konten.