Upgrade laptop jadul bisa di pake buat kerja dan skripsian
Gea Putri Wulandari - Harga laptop baru di pasaran masih tergolong mahal, untuk laptop kelas bawah saja harganta 3-4 jutaan. Di rentang harga yang mahal tersebut ada beberapa kekurangan, misalnya kapasitas memory kecil, RAM yang kecil, dan juga masih banyak kekurangan lain nya.
Karena harganya yang mahal banyak pelajar yang membeli laptop jadul. Laptop jadul memang banyak jenisnya, tapi satu jenis laptop yang banyak beredar di pasaran indonesia adalah seri thinkpad. Thinkpada banyak di obral murah pada toko hijau (tokopedia), harga laptop ini pada tahun 2021 kisaran 2.4 juta.
Namun karena banyak nya minat masyarakat terhadap laptop bekasan jepang ini, harga 1 unit naik berlipat ganda. Saat ini aku melihat harga nya 3.2 juta untuk varian Ram 4GB, Procie i5 Gen 3, dan Storage 320GB. Spesifikasi laptop yang aku sebutin memang tidak di rekomendasikan buat anak kuliahan.
Anak kuliahan pastinya membutuhkan laptop dengan spesifikasi tinggi. Minimal bisa diajak mengelolah gambar 3Dimensi atau menjalankan software berat. Buat kamu yang masih punya atau menyimpan bekasan laptop jadul di rumah ada tips nih. Tips merawat laptop jadul agar bisa tahan lama sampai kita bisa menghasilkan banyak uang.
Manfaat Laptop jadul untuk kebutuhan
Laptop jadul bisa di gunakan untuk mengetik blog, browsing, bermain sosial media, hingga berbisnis program affiliate. Website kelas berat yang tidak bisa di akses melalui perangkat mobile pastinya akan sangat terbantu dengan adanya laptop jadul. Selain browsing laptop jadul juga masih bisa di andalkan untuk mengelolah document berbasis PDF, Word, Excel, dan arsip file dengan kapasitas besar.
Sedikit dipakai buat mengedit foto menggunakan Photoshop tahun 2013 masih bisa berjalan lancar. Masih banyak manfaatnya meskipun terbilang jadul, buat kerja sehari-hari dan tidak membutuhkan sumber daya besar ini sudah lebih dari cukup kok. Gea selalu menggunakan laptop ini untuk kebutuhan coding, browsing, menulis blog, hingga menonton youtube.
Agar bisa di pakai dan kompatibel dengan perkembangan jaman minimal laptop harus di upgrade. Os Windows minimal menggunakan windows 10 Pro, ram juga harus di upgrade menjadi minimal 8Gb, dan storage nya untuk sistem gunakan mSata. Tidak masalah kalau menggunakan hardiks, tapi jalan nya aplikasi akan terasa lemot.
Cara merawat laptop jadul
Gunakan sesuai standard, jangan paksa laptop bekerja lebih keras dari apa yang bisa ia lakukan. Penggunaan dalam batas wajar hanya akan menghasilkan suhu cpu maksimal 60-70 derajad. Laptop dikatakan bekerja berat bila suhu cpu melebihi angka 80 derajad. Adapun tujuanya agar cpu yang ada di dalam nya bisa awet, jika terlalu sering terkena overhead maka cpu umur cpu tidak akan lama.
Dalam penggunaan sehari-hari jangan lupa mematikan laptop setelah tidak di gunakan dalam jangka waktu lama, mode sleep pada plaptop jadul lebih banyak menghabiskan baterai dibanding mematikanya. Matikan laptop bertujuan untuk meng-sistirahatkan mesin setelah dipakai bekerja, mesin paling berharga adalah komponen pada cpu.
Selalu bersihkan laptop setiap 6 bulan sekali. Kalau kamu setiap hari menggunakan laptop untuk bekerja, bersihkan laptop kamu minimal 6 bulan sekali. Gunakan kuas untuk menyapu debu pada bagian luar body, kemudian gunakan lap basah untuk membersihkan sisa debu yang paling halus. Bongkar laptopnya, bersihkan debu di sekitar fan dan jalur sirkulasi udara.
Untuk laptop jadul, kamu tidak akan bisa mendapatkan baterai original yang masih baru. Karena produksi suku cadang laptop jenis ini langkah, bila baterai laptop kamu sudah soal ( cepat habis ) alternative mengganti baterai adalah dengan membeli sel baterai baru dengan seri yang ama. Kemudian merangkai ulang baterai dengan rumah baterai yang ada sebelumnya.
Tips memilih Laptop jadul untuk kebutuhan kerja
Jika kamu memilih ingin membeli laptop bekas pabrikan tahun 2010 karena keterbatasan budget, ada baiknya pertimbangkan kembali. Saat ini kebutuhan sumber daya untuk menjalankan software biasa saja sudah lumayan berat. Spesifikasi minimum perangkat harus tinggi agar bisa memenuhi kebutuhan harian. Oleh sebab itu jika kamu memang berniat ingin membeli laptop jadul sebaiknya cari yang sudah full upgraded.
Melakukan upgrade laptop jadul membutuhkan dana lebih. Beruntung kalau mendapatkan produk dengan harga di bawah 3 juta serta komponen yang sudah di upgrade. Kebanyakan laptop series lawas menggunakan sistem operasi windows 7, terlihat pada label nya.
Gunakan SSD untuk sistem operasi, penggunaan ssd bisa memperepat kinerja laptop.Karena ssd punya kecepatan baca dan tulis yang tinggi, usahakan minimal menggunakan RAM 8GB buat kebutuhan menjalankan aplikasi di tahun 2022.
Hal yang harus di hindari ketika menggunakan laptop jadul
Laptop jadul paling laris di pasaran di dominasi oleh series dell dan thinkpad, laptop ini punya komponen CPU yang tidak bisa di lepas alias di tanam. Tapi ada juga yang menggunakan cpu dengan socket sehingga bisa di lepas pasang. Penggunaan laptop jadul seharusnya tidak melebihi batas wajar penggunaan. Kalau melebihi batas wajar bisa jadi komponen suku cadang yang tersedia jadi cepat rusak.
Untuk laptop produksi 10 tahun lalu komponen memang sudah tidak lagi di produksi, kalau mau ganti komponen harganya akan sangat mahal. Sebab komponen tersebut sudah langkah, kalaupun ada mungkin bekas stock penjualan tahun lalu yang tidak laku. Bisa juga bekas komponen copotan dari laptop yang sudah rusak.
Selalu gunakan baterai saat menyalakan laptop, kita masih bisa menghidupkan laptop tanpa menggunakan baterai. Tapi sangat terlalu beresiko, kelebihan listrik dari adaptor bisa membuat komponen panas, bahkan menyebabkan hubung singkat. Baterai adalah beban yang sepenuhnya akan mengurangi sebagian energi dari adaptor saat di pasang.
Selain itu bila ada petir perpindahan elektron pada adaptor membuat tegangan listrik los. Gelombang kejut ini akan langsung masuk ke komponen kelistrikan laptop tanpa ada beban lain yang mengimbanginya, komponen akan langsung terbakar.
Memang sih beli laptop tahun jadul sudah tidak work it lagi buat di pake pada tahun 2022. Hanya sebagian kecil program yang bisa di jalankan di laptop jadul, khususnya aplikasi yang versi paling lama. Jangankan aplikasi edit video, AdobePhotoshop cc 2013 saja masih lemot berjalan di laptop jadul.