Cara targeting shopee affiliate, dapat komisi brand yang lebih besar

Cara membuat targeting iklan

Gea Putri wulandari - Bermain affiliate memang mudah, kita cukup mencari klik tautan. Kalaupun tidak ada pembelian terhadap produk yang kita referensikan, kita tetap dapat komisi jika visitor yang mengklik tautan kita berbelanja di shopee dalam waktu 7 hari terakhir.

Cara tersebut sangat tidak praktis, komisi yang kita dapatkan sangat kecil. Jumlah konversi perbandingan antara klik dan pembelian sangat jauh, ini terjadi karena kamu hanya mengejar rasa penasaran pembeli bukan mencari target pembeli yang memang berminat membeli barang.

Targeting itu penting, iklan facebook laku keras karena adanya targeting. Dalam segi penargetan shopee affiliate hendaknya kita menaget pasar kelas atas. Produknya juga harus produk mahal, gadget, laptop kalau bisa dari brand apple.

Brand besar memberikan bonus komisi yang mahal, sementara bonus yang kamu dapat dari komisi shopee hanya sekitar 10% dari harga produk dengan batas maksimal 10ribu. Kenapa kita harus melakukan targeting? tujuanya adalah agar banyak pembeli yang membeli barang mewah di affiliasi kita, bukan malah membeli produk yang gak ada komisinya sama sekali.

Kalau di hitung, hasil komisi affiliate yang aku hasilkan dalam sebulan dengan jumlah 28ribu klik, hanya dapat 2.8 jutaan jumlah pembelian 3000. Ada orang lain yang cuma dengan 28rb tesebut bisa mendapatkan uang sebesar 25 juta per bulan.

komisi shopee affiliate

Itu, lihat trasaksi diatas kecil banget. Perlu strategi lagi buat kejar 20 juta revenue per bulan, mau tahu gimana caranya? Yuk simak tips di bawah ini, kita aplikasikan sama-sama. Nanti kamu akan ketemu lagi di postingan Gea beberapa bulan mendatang setelah mencoba tips ini, yang jelas tips ini belum pernah aku coba.



Buat konten elit yang me-review produk-produk branded

Produk branded menghasilkan komisi yang mahal, carilah produk teknologi yang tidak hanya di gunakan oleh kalangan tertentu saja. Cari produk yang siapa saja bisa menggunakanya, poin terpenting adalah kamu harus punya video yang harus di review. Mau gambar, mau video, teks juga boleh yang penting kita membahas produk branded.

Rutin bahas terus, kenapa? Tujuan utama kita membangun ekosistem yang rame dengan sekumpulan fans elit. Kamu bisa membangun channel telegram, membuat grup facebook, atau membuat channel youtube bebas.

Footage kalau gak punya bisa colong aja punya orang lain, bangunlah interaksi personal branding yang kuat. Aku nggak menyarankan gabung di kolam orang lain, pastinya mereka nggak akan mengizinkan kamu posting affiliate.


Manfaatkan algoritma sosial media dan algoritma mesin pencari

Algoritma mesin pencari memfilter hasil berdsarkan keyword. Pastikan kamu tidak spam dengan hanya menyematkan tautan affiliate, tambahkan deskripsi dan judul konten. Judul mempermudah konten kita di temukan di semua mesin pencari.

Sementara itu, algoritma sosial media berdasarkan interaksi. Memposting konten yang bisa memicuh terjadinya interaksi antara kamu dengan orang lain dapat meningkatkan jangkauan. Nanti konten kita akan muncul di newsfeed orang lain dengan minat yang sama. Fitur ini di sebut dengan algoritma rekomendasi.


Pertahankan audiens jangan sampai kabur

Jangan sia-siakan audiens kita, untuk mempertahankan audiens agar tetap mau bergabung ke komunitas yang kita kembangkan. Buatlah niche khusus untuk komunitas kamu, mirp seperti micro niche. Niche khusus adalah topik paling kecil dari sebuah produk yang akan kita perjualkan lewat affiliasi.

Misalnya kamu kejar target branded iphone, buatlah channel atau komunitas khusus membahasn iphone satu jenis saja. IPhon 12 pro max misalnya. Jangan keluar dari bahasan utana mengenai iphon 12.

Ada banyak konten yang bisa kamu buat kok, perbandingan iphone, performa, keunggulan, bagaikan seorang sales. Yakinkan konsumen agar mereka mau membeli, awalnya audiens kita itu datang tidak akan langsung membeli begitu saja, tapi akan melihat-lihat dulu.

Dengan rutin mengupdate konten serupa, bisa meyakinkan audiens kita untuk membeli iphone lewat atutan affiliasi kita. Pancinganya adalah kita berusaha terlihat selayaknya orang yang sudah paham betul mengenai produk yang di referensikan.


Setelah ramai, baru deh kita panen klik

Kalau dari facebook jangan panen klik dengan cara memposting langsung tautan ke grup bahaya sekali. Gunakan akun lain, akun jenis halaman untuk memposting konten iklan yang sudah di semat link affiliasi.

Nanti postinganya kamu share ke grup kamu dengan menggunakan akun pribadi. Jangan ragu dalam pembahasan, buatlah personal branding yang bagus.

Brand itu ibaratkan sebuah nama khusus, jadi orang kalau pengen beli produk branded mereka langsung ingat nama brand kamu. Karena, kamu membahas secara eklusif mengenai produk branded tersebut.

Panen klik secukupnya saja, jangan banyak-banyak. Komisi yang didapat setiap pembelian produk elektronik branded lebih mahal. Satu transaksi bisa dapat 200- 1 juta bonus komisi dari brand. Dapat tambahan juga komisi dari shopee.


Ulangi konsepnya, posting, targeting

Posting rutin bisa mempertahankan komunitas kita untuk selalu up to date, tidak tenggelam karena banyaknya teknologi baru yang bermunculan. Perhatikan analistik, dan buat Q & A. Ini akan membantu kamu mendapatkan ide mengenai konten apa yang harus kamu buat kedepanya.

Kalau analistik bisa dilihat pada grafik konten mana yang paling banyak interaksinya, posting terus konten tersebut dengan pilihan topik yang berbeda-beda. Setiap kali memposting usahakan jangan menyematkan link affiliasi, banyak banget orang iri dengki di sini.

Promosilah dengan cara bijak, kalau ada yang tanya mengenai pembelian atau harga bisa berikan link affliasi kamu. Kalau gak ada ya gak perlu, secukupnya saja.


Blog affiliate harga bisa lebih baik

Sosmed atau platform lain semua bisa di anggap spam, semua orang bisa benci kepada kita. Tapi kalau punya blog sendiri kenapa tidak? justru iklan bisa di pasang di banyak tempat sesuai dengan keingnan kita. Usahakan porsi iklan tetap sama jangan lebih banyak dari konten, dan juga jangan melenceng.

Contohnya begini, kalau kamu posting review video pastikan tautan produk yang di pasang cukup tautan produk serupa saja. Jangan sertakan tautan lain yang bisa mengarahkan visitor ke traget salah, target utama kita adalah user tersebut mengklik tautan kita.

Nggak peduli mereka mau beli atau tidak, yang penting dia dateng ke blog kita karena mencari produk branded, dan dia sudah mengklik tautan kita. Sebagian orang terkadang menggunakan script pengalihan otomatis agar orang mengklik tautan mereka.

Bisa dipastikan kalau orang tersebut bisa berkemungkinan bertransaksi di shopee, kalau mereka tidak mengklik tautan orang lain yang dapat komisi kamu sendiri. Targeting kita jadi tepat sasaran.



Ada tujuan kenapa kita harus membangun network sendiri, komunitas sendiri lebih bebas, lebih fleksibel. 100% hak kepemilikanya milik kita, targetnya jelas bisa di rencanakan sesuai kebutuhan sebelum di buat. Terakhir, bebas dari pemutusan atau pemblokiran sepihak.

Ya seperti yang kita ketahui grup-grup besar itu sering melakukan pemblokiran sepihak, kita nggak melanggar, sudah mematuhi rules, tapi ketika kita posting dan posting kita rame interaksi tiba-tiba di hapus, dan di blokir.

Capek kan gabung sana, gabung sini, ujung-ujungnya selalu di blokir oleh admin grup. Emang bener karena kita nggak punya hak kekuasaan di sana, cuma di jadikan sebagai viewer mereka. Daripada jadi penonton, lebih baik kita memulai sendiri.

Jangan lupa konsistensi itu penting, dalam 1-6 bulan pertama kamu akan merasakan bosan. Nggak ada profit penghasilan yang bakalan kamu dapatkan, tapi di tuntut untuk terus bekerja. Inilah yang namanya investasi, kamu investasi waktu sama uang. Bekerja nggak di gaji, promosi sana-sini, manajemen konten, membuat konten, dan management akun.

Gunakan agenda biar nggak lupa apa yang harus kamu kerjakan, sering sekali kita melupakan apa yang seharusnya di kerjakan. Mau membangun grup komunitas, tapi karena nggak ada agenda malah jadi main sosmed berjam-jam.

Sulit itu adalah konsistensi, rutinitas, dan melawan rasa bosan. Mau jadi penonton aja atau mau ikut jadi kaya? Banyak orang nggak tahan akhirnya cuma jadi penonton, mereka pernah mencoba namun tidak di seriusin. Yuk di mulai dari sekarang.

Gea Putri
Gea Putri Content Writter & sekaligus marketer di GEA.MY.ID, mencari pengalaman baru dengan membaca, menulis dan berkreasi lewat konten.